Iki Terbaru/Paling Greeess

Showing posts with label Top. Show all posts
Showing posts with label Top. Show all posts
Top

Kisah Dea Angelia, Usia 26 Tahun Sudah Jadi Doktor AI

Iki Radio - Dea Angelia Kamil resmi menyandang gelar Doktor Ilmu Komputer Universitas Gadjah Mada di usianya yang baru menginjak 26 tahun 11 bulan 17 hari. Sedangkan usia lulusan Program Doktor rata-rata adalah 40 tahun 5 bulan 15 hari.

Dea diwisuda bersama 1.061 lulusan pascasarjana pada Januari 2026 ini.

Persiapan matang dan dukungan beasiswa menjadi kunci capaian gemilang sebagai lulusan termuda di jenjang program Doktor.


Dari Matematika ke Ilmu Komputer

Di bangku SMA Dea mengikuti program akselerasi. Kala S1 ia menempuh pendidikan di jurusan Matematika.

Dengan ketertarikannya terhadap komputasi Dea memutuskan kuliah S2 jurusan Ilmu Komputer untuk lebih mendalami bidang Machine Learning dan Artificial Intelligence (AI).

“Saya tertarik di bidang machine learning atau AI karena ketika S1 terdapat mata kuliah tersebut. Saya ingin lebih terfokus sehingga mengambil program studi Ilmu Komputer di UGM untuk melanjutkan pendidikan saya,” jelasnya, dikutip dari situs UGM.

Saat mendaftar ia berhasil mendapat beasiswa Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) sehingg dapat menyelesaikan S2 dan S3 kurang lebih sekitar empat tahun.


Penelitian di Korea Selatan

Pengalaman mengikuti Program Peningkatan Kualitas Publikasi Internasional (PKPI) saat jenjang S3 paling berkesan baginya.

Ia melakukan penelitian di University of Ulsan dengan topik intelligent transportation system khususnya pada vehicle speed estimation.

"Jadi saya membuat sistem yang akan berjalan secara otomatis sehingga sangat meminimalkan adanya intervensi secara manual,” papar mahasiswi asal Lamongan ini.

Momen PKPI di Negeri Ginseng juga menjadi ujian ketangguhan baginya.

Sebab, ritme kerja yang padat dan cuaca ekstrem menjadi tantangan utama.

“Etos kerja yang disiplin dari Senin hingga Jumat. Bahkan Sabtu pun masih diisi dengan seminar dan bimbingan profesor. Tantangan itu kian terasa saat harus beradaptasi dengan musim dingin yang mengejutkan,” kenangnya.

Bimbingan dari promotor Prof. Agus Harjoko di Laboratorium Elektronika dan Instrumentasi (Elins) disebut Dea menjadi dukungan signifikan selama proses riset. “Komunitas belajar di sini sangat positif. Terutama teman-teman di laboratorium yang bertemu setiap hari dan rutin melaksanakan diskusi mingguan,” ujar Dea.

Terakhir, Dea berpesan bahwa perlu kesiapan mental yang kuat untuk menjalani pendidikan S3.

Top

Sah! Durian Merah Banyuwangi Ditetapkan Sebagai Indikasi Geografis Pertama di Indonesia

Iki Radio - Durian Merah Banyuwangi ditetapkan sebagai produk Indikasi Geografis (IG). Komuditas hortikultura khas Banyuwangi ini menjadi yang pertama kali diterbitkan di Indonesia untuk buah durian.


Sertifikat IG tersebut diterbitkan Kementerian Hukum melalui Direktorat Merek dan Indikasi Geografis setelah melalui proses panjang sejak pertama kali diajukan pada 2023.

"Alhamdulilah, sertifikat IG Durian Merah Banyuwangi sudah terbit. Dan ini pertama yang ada di Indonesia IG untuk durian merah," kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Rabu (21/1/2026).

Ipuk merasa bangga dan berterima kasih kepada pemerintah pusat atas diberikannya sertifikat IG pada salah satu produk Banyuwangi yaitu Durian Merah. 

Ia berharap pengakuan IG ini bisa menjadi alat promosi, semakin meningkatkan produktifitas petani terutama di wilayah Kecamatan Songgon sebagai sentra durian merah, sekaligus mendorong kunjungan wisata ke Banyuwangi.

"Ayo datang ke Banyuwangi, nikmati durian merahnya. Karena durian merah Banyuwangi sangat unik yang tak dimiliki daerah lain," ajak Ipuk.

Plt. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Dispertan) Banyuwangi, Ilham Juanda menambahkan, Durian Merah Banyuwangi (Durio Zibethinus L) memiliki keunikan warna daging buah merah, cita rasa khas, serta aroma yang kuat. Kekhasan ini terbentuk dari kombinasi faktor alam seperti tanah, iklim, dan ketinggian wilayah, serta pengetahuan lokal dan praktik budidaya yang diwariskan secara turun-temurun oleh masyarakat.

Durian merah ini dikelompokkan dalam beberapa gradasi warna daging, yakni merah, merah pelangi, dan merah semburat. Karakteristik fisiknya meliputi bentuk buah bulat hingga lonjong, warna kulit kuning-hijau, jumlah juring 4-7, ketebalan daging 4,2-18,5 milimeter, serta porsi daging mencapai 41,7 persen. 

"Dari sisi organoleptik, durian ini memiliki aroma kuat, rasa manis-pahit seimbang, tekstur lembut dan pulen, serta kandungan gizi tinggi seperti antioksidan, vitamin C, dan lemak yang relatif rendah," ujar Ilham.

Ia mengatakan, durian merah Banyuwangi tergolong jenis durian langka. Tercatat baru 6 pohon induk yang sudah didaftarkan IG dengan perkiraan produksi rata-rata 4 ton per pohon.

Durian Merah Banyuwangi ini berasal dari 6 varietas unggul nasional. Diantaranya ada Balqis, SOJ, Gandrung, Sayu Wiwit, Tawangalun, dan Madu Blambangan. Keenam varietas tersebut ditanaman di wilayah Kecamatan Songgon, Rogojampi, Singojuruh, Glagah, Licin, dan Srono.

"Sejak tahun 2015 tercatat sudah 12 jenis durian lokal Banyuwangi yang didaftarkan sebagai varietas unggul. Dari 12 jenis durian unggul lokal tersebut, 6 jenis adalah durian merah," terangnya.

Secara keseluruhan, luas panen durian di Banyuwangi mencapai 3.262 hektare dengan produksi buah durian mencapai 27.890 ton. Tersebar di Kecamatan Songgon, Licin, Glenmore, Kalibaru, Rogojampi, Singojuruh, Glagah dan Srono.

Ilham menambahkan, pihaknya mewakili Bupati Banyuwangi telah menyerahkan sertifikat IG Durian Merah Banyuwangi kepada Masyarakat Perlindungan Indikasi Geografis (MPIG) Durian Merah Banyuwangi di Songgon.

"Dengan perlindungan ini, kekayaan genetik lokal Banyuwangi tidak bisa dicuri, diklaim, dan penyalahgunaan pihak luar," ujar dia.(*)

Top

AI Bikin Kaya Raya? Ini Miliarder Baru di Balik Ledakan Teknologi AI

Iki Radio - Ledakan kecerdasan buatan (AI) tidak hanya mengubah cara manusia bekerja dan berinteraksi dengan teknologi, tetapi juga merombak peta kekayaan dunia.

Chief Technology Officer OpenAI, Mira Murati dalam sebuah wawancara di acara The Daily Show(YouTube/ The Daily Show)


Sejumlah tokoh teknologi papan atas, seperti Jensen Huang dari Nvidia dan Sam Altman dari OpenAI, kini semakin tajir seiring melonjaknya nilai industri AI.

Namun, di balik nama-nama besar tersebut, era AI juga melahirkan gelombang miliarder baru dari startup yang sebelumnya nyaris tak dikenal.

Lonjakan valuasi perusahaan rintisan berbasis AI dalam setahun terakhir membuat saham para pendirinya berubah menjadi “tambang emas”.

Lantas, siapa saja miliarder baru yang lahir dari ledakan teknologi AI ini? Berikut deretan pendiri startup dan eksekutif muda yang kekayaannya melesat berkat valuasi perusahaan AI yang meroket dalam waktu singkat.


Mira Murati

Mira Murati merupakan salah satu contoh paling nyata dari cepatnya lahir miliarder baru di era kecerdasan buatan. Mantan eksekutif OpenAI ini mendirikan Thinking Machines Lab pada Februari 2025.

Meski masih tergolong sangat muda dan belum lama berdiri, startup tersebut langsung melesat dengan valuasi sekitar 10 miliar dollar AS, atau setara Rp 167,74 triliun.

Lonjakan valuasi ini terjadi bahkan sebelum Thinking Machines Lab meluncurkan produk secara luas, mencerminkan tingginya kepercayaan investor terhadap rekam jejak Murati serta potensi teknologi AI yang dikembangkannya.


Brett Adcock

Brett merupakan contoh lain bagaimana AI mendorong lonjakan kekayaan dalam waktu singkat. Ia mendirikan Figure AI pada 2022 dengan fokus mengembangkan robot humanoid berbasis kecerdasan buatan.

Seiring meningkatnya minat industri terhadap otomatisasi fisik, valuasi perusahaan ini melesat tajam, membuat kekayaan bersih Adcock diperkirakan mencapai 19,5 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 327,09 triliun.


Aravind Srinivas

Aravind mendirikan Perplexity pada 2022 sebagai mesin pencari berbasis AI generatif. Dalam waktu relatif singkat, perusahaan ini tumbuh pesat dan kini memiliki valuasi sekitar 20 miliar dollar AS, setara Rp 335,48 triliun.

Meski masuk jajaran miliarder baru, Srinivas dikenal kerap menekankan bahwa visi Perplexity berfokus pada pencarian pengetahuan dan kualitas informasi, bukan semata akumulasi kekayaan pribadi.


Winston Weinberg dan Gabe Pereyra

Lonjakan valuasi ekstrem juga dialami Harvey, startup perangkat lunak hukum berbasis AI yang didirikan Winston Weinberg dan Gabe Pereyra. Dalam beberapa bulan, valuasi Harvey melonjak dari 3 miliar dollar AS menjadi 8 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 134,19 triliun.

Meski demikian, salah satu pendirinya menyebut kekayaan tersebut masih bersifat “di atas kertas”, menyoroti rapuhnya status miliarder yang bergantung pada valuasi startup.


Alexandr Wang

Alexandr membangun Scale AI secara relatif senyap sebelum akhirnya mendapat sorotan global. Startup pelabelan data ini melonjak nilainya hingga 14,3 miliar dollar AS, setara Rp 239,87 triliun, setelah menerima investasi besar dari Meta.

Wang kemudian ditunjuk sebagai Chief AI Officer Meta, memperkuat posisinya sebagai salah satu aktor kunci dalam ekosistem AI global.


Lucy Guo

Meski telah keluar dari Scale AI sejak 2018, Lucy Guo tetap masuk jajaran miliarder baru berkat kepemilikan saham awalnya. Dengan nilai acuan perusahaan yang sama, sekitar 14,3 miliar dollar AS atau Rp 239,87 triliun.

Guo menjadi salah satu sedikit perempuan yang berhasil menembus level kekayaan tinggi di tengah dominasi pendiri pria di industri AI. Saat ini, ia aktif membangun firma modal ventura dan mengembangkan bisnis di sektor ekonomi kreator.


Brendan Foody, Adarsh Hiremath, Surya Midha

Gelombang miliarder AI juga datang dari generasi yang sangat muda. Mercor didirikan oleh Brendan Foody bersama Adarsh Hiremath dan Surya Midha, yang saat mendirikan perusahaan masih berusia awal 20-an.

Startup data berbasis AI ini telah dihargai sekitar 10 miliar dollar AS, atau setara Rp 167,74 triliun, menjadikan para pendirinya sebagai salah satu kelompok miliarder termuda di era kecerdasan buatan.


Michael Truell, Sualeh Asif, Aman Sanger, Arvid Lunnemark

Fenomena serupa terlihat pada Cursor, startup AI coding di bawah perusahaan induk Anysphere.

Perusahaan ini didirikan oleh Michael Truell bersama Sualeh Asif, Aman Sanger, dan Arvid Lunnemark. Setelah pendanaan besar pada 2025, valuasi Cursor melonjak hingga 27 miliar dollar AS, setara Rp 452,90 triliun.

Lonjakan tersebut langsung mengangkat para pendirinya, yang masih berusia 20-an, ke jajaran miliarder teknologi dalam waktu sangat singkat.


Itulah beberapa miliarder baru di era kecerdasan buatan ini dirangkum dari laporan The New York Times, yang menyoroti bagaimana ledakan AI tidak hanya mempercepat inovasi teknologi, tetapi juga menciptakan lonjakan kekayaan dalam waktu sangat singkat.

Meski valuasi perusahaan-perusahaan AI tersebut tampak fantastis, laporan itu juga mengingatkan bahwa sebagian besar kekayaan masih bersifat “di atas kertas” dan sangat bergantung pada kemampuan startup untuk bertahan serta membuktikan janji teknologinya di tengah dinamika pasar global.

Top

10 Orang Terkaya di Indonesia Awal 2026, Ada Nama Baru Kekayaannya Rp 95 Triliun

Iki Radio - Forbes merilis daftar 10 orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026.

Berdasarkan data per Sabtu (3/1/2026), jajaran teratas masih didominasi oleh para konglomerat yang bergerak di sektor petrokimia, pertambangan, perbankan, hingga teknologi.

Di posisi puncak, nama Prajogo Pangestu masih bertahan sebagai orang terkaya di Indonesia.

Konglomerat kelahiran Bengkayang, Kalimantan Barat, itu tercatat memiliki kekayaan sebesar 38,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 643 triliun (dengan asumsi kurs Rp 16.700 pada 3 Januari 2026).

Nilai tersebut mengalami penurunan dibandingkan posisi 2 Desember 2025, ketika total kekayaannya masih tercatat mencapai 42,1 miliar dollar AS.

Di bawah Prajogo Pangestu, peringkat orang terkaya Indonesia masih diisi oleh sejumlah nama besar yang konsisten bertahan di jajaran atas.

Mereka adalah Low Tuck Kwong, serta duo bersaudara pemilik Grup Djarum, yakni Robert Budi Hartono dan Michael Hartono.

Lantas, siapa saja orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026 menurut Forbes?

Daftar orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026 tidak mengalami banyak perubahan dibandingkan peringkat yang dirilis oleh Forbes pada akhir Desember 2025.

Meski demikian, ada nama baru yang masuk jajaran 10 besar, yakni Agoes Projosasmito.

Ia merupakan Presiden Komisaris Amman Mineral Internasional, salah satu perusahaan pertambangan tembaga dan emas terbesar di Indonesia.

Dilansir dari The Real-Time Billionaires, berikut daftar lengkap orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026:


1. Prajogo Pangestu

Prajogo Pangestu adalah pendiri PT Barito Pacific, perusahaan yang bergerak di sektor petrokimia dan energi.

Saat ini, total kekayaan mencapai 38,5 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 643 triliun.

Dengan jumlah tersebut, Prajogo menempati peringkat ke-55 orang terkaya di dunia serta peringkat ke-13 di Asia.


2. Low Tuck Kwong

Low Tuck Kwong adalah pendiri perusahaan tambang batu bara PT Bayan Resources.

Ia menjadi orang terkaya kedua di Indonesia dengan kekayaan yang tercatat sebesar 23,1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 386 triliun.


3. Robert Budi Hartono

Pemilik saham pengendali BCA dan pendiri Grup Djarum ini memiliki total kekayaan bersih yang mencapai 21,5 miliar dollar AS, setara Rp 359 triliun.


4. Michael Hartono

Michael Hartono yang juga menjadi pemilik BCA serta Grup Djarum ini tercatat memiliki kekayan yang mencapai 20,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp 344 triliun.

Jumlah ini sedikit turun dari posisi 22 Desember 2025 yang mencapai 20,8 miliar dollar AS.


5. Tahir & keluarga

Tahir & keluarga merupakan pendiri Mayapada Group yang bergerak di bidang kesehatan, real estate, dan perbankan.

Saat ini, total kekayaannya mencapai 10,8 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 180 triliun.


6. Otto Toto Sugiri

CEO sekaligus pendiri PT DCI Indonesia Tbk ini memiliki kekayaan yang mencapai 9,6 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 160 triliun, naik dari sebelumnya 8,7 miliar dollar AS pada 1 Januari 2026.


7. Haryanto Tjiptodihardjo

Haryanto Tjiptodihardjo adalah Direktur Utama PT Impack Pratama Industri Tbk. Total kekayaannya tercatat mencapai 8,9 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 149 triliun.


8. Sri Prakash Lohia

Pendiri perusahaan tekstil dan petrokimia Indorama Corporation ini tercatat memiliki kekayaan mencapai 8 miliar dollar AS atau sekitar Rp 134 triliun.


9. Marina Budiman

Salah satu pendiri dan Presiden Komisaris PT DCI Indonesia Tbk ini memiliki kekayaan mencapai 6,9 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 115 triliun.


10. Agoes Projosasmito

Agoes Projosasmito masuk dalam jajaran 10 besar orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026. Ia menggeser Hermanto Tanoko, yang sebelumnya menempati posisi ini.

Saat ini, ia tercatat memiliki kekayaan sebesar 5,7 miliar dollar AS, atau sekitar Rp 95 triliun.


Top

Nasha Anaya, Putri Pasha Ungu dan Okie Agustina, Jadi Finalis Gadis Sampul 2025

Iki Radio - Nasha Anaya, putri dari Pasha Ungu dan Okie Agustina, mengikuti ajang Gadis Sampul 2025.

Nasha Anaya, putri Okie Agustina dan Pasha© Instagram @okieagustina_

Nasha berhasil melaju dan terpilih sebagai salah satu finalis dalam ajang tersebut.

Kabar ini diketahui dari unggahan Okie Agustina di akun Instagram miliknya.

Okie membagikan foto keluarga yang menunjukkan dukungan penuh untuk Nasha selama mengikuti proses sebagai finalis Gadis Sampul 2025.

Dalam foto tersebut tampak Pasha Ungu dan istri, Adelia Wilhelmina, serta Kiesha Alvaro turut hadir memberikan semangat.

"Hey @nasha.anayaa kita semua bangga sama kamu," tulis Okie dalam keterangan unggahannya di Instagram dikutip Kompas.com, Minggu (21/12/2025).

Okie mengungkapkan bahwa keikutsertaan Nasha dalam ajang pemilihan model ini merupakan pengalaman pertamanya. Meski baru pertama kali, Nasha mampu melangkah jauh hingga masuk jajaran finalis.

"Ini pengalaman pertama, pertama kalinya Nasha, mau ikut pemilihan model dan bisa terpilih jadi finalis.. tetap semangat sayang c we u Nasha," tulis Okie.

Dukungan tak hanya datang dari Okie. Ibu sambung Nasha, Adelia juga turut mengunggah momen kebersamaan keluarga sebagai bentuk dukungan moral bagi Nasha.

"Yeaay pokoknya kita semua bangga sama Acha. We Love u 'Gadis Sampul 2025'," tulis Adelia.

Unggahan Adelia pun dikomentari oleh Okie.

"Luuv mamii thanks for always support," tulis Okie di unggahan Adelia.

Sementara itu diketahui sebelumnya, pemenang Gadis Sampul 2025 adalah Leticia Charlotte Agraciana Joseph, putri dari aktris Sheila Marcia. 

Gadis Sampul 

Gadis Sampul adalah acara televisi-pemilihan model remaja yang diselenggarakan oleh majalah GADIS. Acara pemilihan gadis sampul ini pertama kali digelar pada 27-29 Januari 1987. 

Banyak nama yang kini dikenal sebagai selebritas Tanah Air, sebelumnya tercatat sebagai jebolan Gadis Sampul. 

Seperti Lulu Tobing yang menjadi juara Gadis Sampul 1992, Ersa Mayori di tahun 1993, Dian Sastrowardoyo (1996), Astris Tiar (2000), Sigi Wimala (1999), Dahlia Poland (2011). 

Serta nama lain yang menjadi runner up maupun peringkat tiga. Mulai dari Natasha Rizki, Tsania Marwa, Intan Nuraini, Ardina Rasti, Andhara Early, Meisya Siregar, Cindy Fatika Sari. 

Top

Ini Fakta, Potret Dude Harlino wisuda S1 di usia 45 tahun

Iki Radio - Dude Herlino membuktikan kalau usia gak menghalangi niat untuk menyelesaikan pendidikan yang tertunda. Suami Alyssa Soebandono tersebut baru saja menyelesaikan studi S1 di usia 45 tahun.

Dalam unggahan terbaru, Dude diketahui menjalani upacara wisuda dari President University, Bekasi, jurusan Manajemen. Sebelumnya, Dude sempat lulus dari jenjang D3 pada 1999, mengambil jeda yang cukup lama untuk lanjut S1.

1. Dude Herlina membagikan potret bahagia ketika baru saja lulus dari S1 Manajemen President University

2. Dude menjalani prosesi wisuda dengan didampingi oleh Alyssa Soebandono, pada 14 Desember 2025 lalu

3. Ia menyebut jika termotivasi merampungkan jenjang S1 meski di usia kepala empat, karena Alyssa baru saja lulus S2

4. Ketika dipanggil maju, kebahagiaan tampak dari gerak gerik Dude yang akhirnya sah menyandang gelar sarjana

5. Lulusnya Dude gak cuma dirayakan oleh Alyssa, tapi juga keluarga dan sahabat lainnya

6. Setelah acara wisuda, Dude Herlino tampak ngobrol akrab bareng rektor President University, Handa Setya

7. Sang rektor memuji Dude yang masih semangat menimba ilmu di usia yang sudah tidak muda

Rektor President University juga menggoda Dude Herlino, agar mau mengajar di kampusnya tersebut.


Foto : Dude Herlino (instagram.com/dude2herlino)

Top

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina beri sumbangan Rp15 M untuk korban bencana Sumatera

Iki Radio - Aksi pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru-baru ini mencuri perhatian publik. 

Raffi dan Gigi menggelontorkan dana pribadi sebesar Rp15 miliar untuk membantu korban bencana banjir Sumatera. 

Bantuan Rp15 miliar tersebut adalah bentuk kepedulian Raffi dan Gigi kepada korban yang terdampak bencana. 

Bantuan tersebut disalurkan melalui tim RANS dan kantor Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni. 

Hal ini dilakukan agar donasi dapat segera sampai ke titik-titik terdampak paling parah. 

Alokasi Dana ke Tiga Titik Utama 

Donasi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dibagi rata sebesar masing-masing Rp5 miliar untuk tiga wilayah administrasi guna percepatan pemulihan. 

Tiga wilayah tersebut adalah Sumatera Barat, Sumatera Utara dan Aceh. 

Sumatera Barat

Bantuan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk Sumatera Barat Rp 5 Miliar

Di Sumatera Barat, bantuan dari Raffi Ahmad diterima langsung oleh Wakil Gubernur Vasco Ruseimy. 

Melalui panggilan video, Raffi memberikan dukungan moral. 

“Semoga bisa membantu meringankan beban saudara-saudara kita di sana,” ucap Raffi dikutip dari TribunStyle.com

Sumatera Utara 

Bantuan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk Sumatera Utara diberikan langsung ke Gubernur Bobby Nasution.

Di Sumatera Utara, bantuan Raffi dan Gigi diserahkan langsung kepada Gubernur Bobby Nasution. 

Aceh 

Sementara di Aceh, juga langsung disalurkan melalui Bupati Aceh Tamiang, Armia Fahmi. 

Murni Dana Pribadi 

Asisten Raffi Ahmad, Prio, menegaskan bahwa bantuan tersebut bukan merupakan hasil penggalangan dana, melainkan aset pribadi pasangan tersebut. 

“Bantuan pribadi ini wujud kedekatan batin Raffi dan Gigi dengan masyarakat Sumatera saat menghadapi masa sulit ini,” ujar Prio. 

Harapan untuk Penyaluran Tepat Sasaran

Nagita Slavina secara khusus menitipkan pesan agar bantuan tersebut dikelola dengan cepat oleh perwakilan pemerintah daerah. 

“Semoga disalurkan dengan baik agar manfaatnya segera dirasakan,” ungkap Nagita. 

Saat ini, beberapa wilayah di Sumatera masih berstatus darurat akibat bencana hidrometeorologi.

Top

Dewi Perssik Menangis Haru Saat Anaknya Lolos Pendidikan Akademi Militer di Magelang

Iki Radio - Dewi Perssik kembali menjadi sorotan publik dalam momen haru saat anaknya, Gabriel Felice, dinyatakan lolos Pendidikan Akademi Militer di Magelang. Penyanyi sekaligus presenter yang akrab disapa Depe itu tak kuasa menahan air mata ketika melihat putranya resmi diterima sebagai taruna.

Momen haru tersebut terekam saat Dewi menghadiri upacara pelantikan yang secara khusus diadakan untuk calon Taruna atau prajurit Taruna di Akademi Militer (Akmil). Ia tampak berdiri di barisan orang tua siswa.

Ketika acara pelantikan usai, Depe langsung mencari dan menghampiri anaknya di antara barisan siswa Akmil dan Akpol lainnya. Ia datang bersama sang ibunda terkasih, nenek Gabriel.

Dewi kemudian memeluk Gabriel dengan erat setelah upacara selesai. Pelukan itu berlangsung cukup lama, seolah menjadi simbol dari perjalanan panjang yang telah mereka lalui bersama.

Dalam momen tersebut, Dewi mengatakan bahwa tangisnya adalah bentuk syukur yang tak bisa ia bendung. Ia merasa perjuangan Gabriel menembus ketatnya seleksi militer adalah hadiah besar yang tak ternilai.

Dewi Perssik mengaku sangat bangga melihat sang anak berhasil menjadi Taruna AAL, selain bangga, ia mengakui suasana berubah menjadi haru biru.

Dewi Perssik pun menceritakan kisah di balik tangisannya itu.

"Iya senang banget, nangis aku loh lihat anak sekarang berseragam (militer)," kata Dewi Perssik ketika ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, akhir pekan lalu.

Momen saat melihat Gabriel mengenakan seragam taruna untuk pertama kalinya menjadi pengalaman tak terlupakan bagi Dewi. Ia menyebut seragam itu bukan hanya simbol kebanggaan, tetapi juga komitmen besar untuk bangsa dan negara.

Dewi mengatakan bahwa ia selalu bangga dengan apa pun yang dicapai Gabriel. Namun kali ini, rasa bangganya terasa jauh lebih besar karena perjuangan yang ditempuh sangat panjang dan penuh rintangan.

Dewi juga tak lupa memberikan doa dan pesan khusus untuk putranya itu. Pesan tersebut ia sampaikan dengan suara yang penuh rasa sayang dan kebanggaan mendalam.

“Proud of you mas Gabriel bismilah barokallah… anakku.. tarunaku yang tangguh, berbaktilah kepada bangsa dan negara, serta membahagiakan keluarga ya sayang. Semoga Allah melindungi langkahmu dan mempermudah urusanmu ya nak,” tutur Dewi penuh haru.

Ia kemudian memberikan sebuah pesan penting yang selalu ia tekankan sejak awal.

“Pesan mama hanya satu.. jangan pernah tinggalkan sholat di manapun berada ya sayang.. love you so much mas Gabriel, selalu jaga nama baik ortu ya anakku soleh,” lanjutnya.

Perjalanan Gabriel menuju Akademi Militer juga menjadi inspirasi bagi banyak orang tua. Banyak yang menilai bahwa keberhasilan ini adalah bukti bahwa kasih sayang dan dukungan orang tua dapat mengubah masa depan anak.

Bagi Dewi sendiri, momen ini menjadi salah satu pencapaian paling membahagiakan dalam hidupnya. Ia berharap Tuhan selalu menjaga langkah Gabriel selama menjalani pendidikan dan karier militernya kelak.

Dengan penuh haru, Dewi menutup pesannya bahwa ia hanya ingin melihat anaknya tumbuh menjadi pribadi yang berguna bagi bangsa. Ia siap mendukung apapun yang menjadi jalan hidup Gabriel kedepannya. (*)

Top

Catatan Kecil, Kenal Lebih Sigit Budiarto, Plt. Sekda Kabupaten Madiun

Iki Radio - Nama Sigit Budiarto, tentu sudah tidak asing lagi di Kabupaten Madiun. Di lingkungan Pemerintah Kabupaten Madiun, pria kelahiran 14 Juni 1975 ini telah banyak memberikan kontribusi serta dedikasinya pada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Madiun.

Sigit Budiarto, pernah menjabat sebagai Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) yang kini Badan Pengembangan Pegawai dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Madiun. Selain itu, anak seorang petani di dusun Notopuro, Desa Duren, Kecamatan Pilangkenceng , Kabupaten Madiun ini, juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri (Bakesbangpoldagri) Kabupaten Madiun.

Banyak inovasi saat Lulusan Sosiologi Universitas Muhammadiyah Malang ini menjabat sebagai Kepala Bakesbangpol Kabupaten Madiun.

Salah satunya peluncuran buku Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) tahun 2020-2021. Buku tersebut berisi perencanaan pembangunan khususnya sektor politik, pemerintahan dan sosial kemasyarakatan. 

Buku ini dapat digunakan sebagai alat ukur pencapaian visi misi dan bisa dipakai sebagai bahan kepala daerah dalam menentukan arah pembangunan dan kebijakan.

Sukses dengan berbagai inovasi di Bakesbangpoldagri, Sigit Budiarto dipercaya Pemerintah Kabupaten Madiun sebagai nahkoda pada Dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Madiun.

Dengan mengusung transformasi digital, setelah Identitas Kependudukan Digital (IKD), Dispendukcapil Kabupaten Madiun langsung gencar dengan beragam layanan digital. Yakni dengan mengusung Dispendukcapil Go Digital di tahun 2023.

Dari transformasi layanan itu, membawa Dispendukcapil Kabupaten Madiun berada di urutan ke 7 terbaik se Jawa Timur, dan 30 terbaik secara nasional. Salah satu layanan Dispendukcapil Kabupaten Madiun adalah LELADI SESAMI (Keliling Melayani Aminduk Setiap Sabtu dan Minggu), MASMEDI (15 Menit Jadi), SENOPATI (Sistem Online Pelayanan Kependudukan Terintegrasi) dan berbagai inovasi lainnya.

Bukan hanya di birokrasi, Sigit Budiarto juga aktif diberbagai kegiatan organisasi. Diantaranya PCNU Kabupaten Madiun, dan pengurus Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kabupaten Madiun.

Dan per tanggal 1 Desember 2025 ini, selain sebagai Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Madiun, Sigit Budiarto juga dipercaya sebagai Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun.(*)

Top

Della Sabrina, Istri Irfan Hakim Resmi Lulus S2 dengan Predikat Memuaskan, Perjuangannya Tuai Pujian Publik

Iki Radio - Kabar membanggakan datang dari keluarga presenter Irfan Hakim. Sang istri, Della Sabrina Indah Putri, berhasil menamatkan pendidikan S2 Akuntansi Syariah di Institut Agama Islam Tazkia.

Prestasi akademik Della menuai perhatian publik karena ia menempuh pendidikan sembari mengurus keluarga. Seperti diketahui, Della adalah ibu dari lima anak dan tetap mampu menyelesaikan studi tepat waktu.

Dalam unggahan yang beredar, Della terlihat memberikan pernyataan penuh haru usai dinyatakan lulus. Ia mengatakan pencapaiannya bukan hanya untuk dirinya, tetapi juga untuk keluarganya di rumah.

“Saya berdiri di sini bukan hanya sebagai mahasiswa, tetapi sebagai seorang ibu dari lima orang anak,” ujar Della dalam pidatonya.

“Selama menjalani perkuliahan ini, MasyaAllah rasanya seperti roller coaster,” tambah Della.

Ia mengaku banyak tantangan yang harus dilalui selama berkuliah di tengah kesibukan sebagai ibu. Namun Della tetap bersyukur semuanya dapat terlewati dengan baik.

“Saya bisa lulus juga, dan Alhamdulillah tepat waktu,” lanjut Della penuh rasa haru. Kalimat itu langsung mendapat tepuk tangan dari para hadirin yang menyaksikan prosesi wisudanya.

Di sisi lain, Irfan Hakim juga turut menyampaikan rasa bangganya di hadapan publik. Sang presenter menceritakan bahwa ia melihat sendiri perjuangan istrinya selama menjalani studi S2.

“Saya menjadi saksi mata bagaimana istri saya bekerja keras,” kata Irfan dalam kesempatan yang sama. Ia menggambarkan perjalanan akademik sang istri sebagai proses yang sangat menantang.

“Memang tidak mudah, bukan hanya istri saya, pasti Anda pun tidak mudah,” ujar Irfan memberi apresiasi kepada seluruh mahasiswa yang lulus bersamaan. Ucapannya menuai respons positif karena dinilai sangat suportif.

Irfan kemudian menegaskan bahwa pencapaian Della bukan sekadar gelar. Menurutnya, keberhasilan sang istri adalah bukti bahwa seorang ibu juga bisa meraih mimpi sambil menjalankan tanggung jawab keluarga.

“Della Sabrina Indah Putri, istri saya tercinta ini bisa menyelesaikan hari ini membuktikan bahwa tanggung jawab dilakukan, tapi cita-cita juga diwujudkan,” tuturnya.

Kalimat itu langsung viral karena dinilai penuh makna dan dukungan emosional.

“Kata-katanya sangat menginspirasi,” tutur salah satu warganet di kolom komentar.

Tak sedikit warganet yang terinspirasi oleh perjalanan akademik Della. Banyak yang memuji kegigihan ibu lima anak itu dalam membagi waktu antara kuliah dan keluarga.

Komentar-komentar positif memenuhi media sosial, terutama dari para ibu yang merasa relate. Mereka mengatakan bahwa perjuangan Della menjadi bukti bahwa usia dan status bukanlah halangan untuk menempuh pendidikan tinggi.

Selain itu, warganet juga menyoroti sikap suportif Irfan Hakim selama istrinya berkuliah. Banyak yang memuji Irfan sebagai sosok suami yang hadir, mendukung, dan memberi ruang untuk pasangannya berkembang.

Moment kelulusan itu pun menjadi inspirasi bagi pasangan muda maupun keluarga Indonesia. Dukungan satu sama lain diyakini menjadi kunci keberhasilan Della meraih gelar akademiknya.

Kini setelah lulus, publik menantikan langkah Della berikutnya dalam karier dan kehidupan pribadinya. Sebagian warganet berharap Della bisa mengembangkan ilmu akuntansi syariahnya ke bidang yang lebih luas.

Perjalanan panjang Della menuju kelulusan S2 menjadi salah satu kisah inspiratif yang banyak dibicarakan. Kisah ini membuktikan bahwa perempuan bisa tetap berkarya, berprestasi, dan berpendidikan tinggi sambil menjalankan peran sebagai ibu dan istri.

Dengan predikat memuaskan yang ia raih, Della kini berdiri sebagai contoh nyata perempuan tangguh. Perjuangannya membawa pesan bahwa semangat dan ketekunan akan selalu menghasilkan pencapaian yang membanggakan. (*)

Top

Lembaga Sensor Film Indonesia Sebut Banyuwangi Potensial jadi Pusat Industri Sinema

Iki Radio - Kekayaan alam, budaya, dan adat istiadat Banyuwangi yang telah mendunia, membuat kabupaten di ujung timur pulau Jawa itu potensial menjadi pusat industri sinema. 

Hal itu disampaikan Ketua Subkomisi Penyensoran Lembaga Sensor Film (LSF) Hadi Armoto, dalam Literasi Layanan Penyensoran Film dan Iklan Film, serta sosialisasi aplikasi e-SiAS bagi pegiat perfilman di Jawa Timur, di Banyuwangi, Rabu (19/11/2025). Banyuwangi dipilih menjadi tuan rumah lantaran dinilai memiliki potensi besar di dunia perfilman. 

"Banyuwangi mempunyai cerita legenda yang begitu hebat. Alamnya bagus. Budayanya banyak. Jadi jangan ditanya lagi, semuanya sudah mendunia. Banyuwangi bisa jadi pusat industri sinema," kata Hadi.

Hadi mengatakan Banyuwangi telah memiliki semua tolok ukur suatu daerah, yang potensial dieksplorasi dalam karya sinematografi.

Seluruh nilai positif Banyuwangi itu, kata dia, bisa materi dalam dunia sinematografi. Bukan hanya untuk film komersil, potensi Banyuwangi juga layak untuk digarap sebagai film bendek, film dokumenter, dan lain sebagainya.

"Potensinya memang besar banget. Film dokumenter yang saya buat juga berkisah tentang Banyuwangi," ucap dia.

LSF mendorong agar film-film yang berlatar di Banyuwangi bisa digarap secara maksimal. Baik film yang diproduksi oleh sineas-sineas terkenal, sineas komunitas lokal, maupun pemerintah daerah.

Hadi juga mendorong agar film-film yang diproduksi bisa diurus penyensorannya. Saat ini menurut Hadi, pengurusan sensor dipermudah dengan aplikasi e-SiAS, yang membuat pengurusan sensor bisa dilakukan tanpa harus ke Ibu Kota.

Dengan memiliki surat tanda lulus sensor atau STLS, kata dia, film akan memiliki perlindungan hukum.  LSF juga akan menentukan klasifikasi film atau produk serupa lainnya dalam klasifikasi kelompok usia yang tersedia.

Hadi mengatakan, LSF menangani sekitar 42 ribu film setiap tahunnya. Dengan dorongan agar film-film baru dengan berbagai jenis dan genre bisa muncul, ia berharap jumlah tersebut bisa meningkatkan pada tahun-tahun mendatang.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani berterima kasih dengan dukungan LSF. Menurutnya ini menjadi penyemangat pelaku perfilman lokal Banyuwangi untuk kian kreatíf membuat film-film berkualitas dan lebih memahami mekanisme pengajuan sensor film untuk mendapatkan STLS.  

"Selama ini Banyuwangi telah banyak menjadi lokasi syuting film-film nasional di Indonesia. Dengan dukungan ini, harapannya pelaku film di Banyuwangi kian kreatif dan sesuai dengan regulasi yang ada," kata Ipuk. 

“Kami juga berharap nantinya ada film besar yang dihasilkan dari orang Banyuwangi, syuting di Banyuwangi dan artisnya dari Banyuwangi,” tambah Ipuk. (*)

Top

Berlaku Sistem Antrean Online, KAI Daop 7 Madiun Buka Pemesanan Tiket Nataru

Iki Radio - Mulai hari ini, Minggu (09/11/2025), PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi(DAOP) 7 Madiun, membuka layanan penjualan tiket Kereta Api (KA) untuk masa libur Natal dan Tahun Baru 2026.

Manajer Humas PT KAI Daop 7 Madiun, Rokhmad Makin Zainul mengatakan, pemesanan tiket bisa dilakukan untuk H-45 keberangkatan.

"Hari ini 9 November 2025, untuk keberangkatan Rabu 24 Desember 2025. Demikian juga besok (Senin, 10 November 2025) untuk keberangkatan Kamis 25 Desember 2025. sudah bisa dipesan, dan seterusnya karena KAI menerapkan pembelian tiket mulai H-45 sebelum keberangkatan," ujarnya, Minggu (09/11/2025).

Pemesanan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi "Access by KAI", website kai.id, serta seluruh kanal resmi pemesanan tiket kereta api lainnya. 

"Kami imbau agar segera melakukan pemesanan tiket, mengingat terdapat libur panjang momentum peringatan hari raya Natal 2025 termasuk libur sekolah dan akhir tahun," lanjutnya.

KAI akan menerapkan sistem antrean virtual jika terjadi lonjakan pemesanan online. Sistem ini juga berlaku untuk pemesanan tiket keberangkatan dari Daop 7 Madiun.(*)

Top

Rail Tour Jawa Timur, Apa Hebatnya?

Iki Radio - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun baru baru ini meluncurkan program kolaboratif bertajuk “Rail Tour Jawa Timur.”

Program inisiatif ini menghubungkan KAI dengan 12 pemerintah daerah untuk memperkuat promosi wisata berbasis transportasi kereta api.

Program ini menggandeng Dinas Pariwisata dan Dinas Komunikasi dan Informatika di sejumlah daerah.

Mulai Kabupaten Magetan, Kabupaten Ngawi, Kota dan Kabupaten Madiun, Kabupaten Nganjuk, Jombang, Kediri, Tulungagung, dan Blitar.

Lalu apa hebatnya program "Rail Tour Jawa Timur" ini?

Melihat sekilas perjalanan bisnis PT KAI, banyak inovasi yang dilakukan, dalam memberikan kenyamanan bagi pengguna jasa kereta api. Masih jelas dalam ingatan, bagaimana PT KAI mensterilkan kereta dan stasiun dari aktivitas para pedagang kaki lima (PKL).

Dimulai pada sekitar tahun 2011, secara bertahap PT KAI "membersihkan" PKL yang biasa berjualan didalam gerbong kereta hingga area stasiun. Hingga pada maret tahun 2013, PT KAI secara tegas melarang aktifitas berjualan PKL, dan mensterilkan kereta serta area stasiun dari keberadaan PKL, yang dinilai mengganggu kenyamanan penumpang KA.

Selanjutnya, berbagai inovasi terus dilakukan guna meningkatkan pelayanan kepada para pengguna jasa KA. Mulai dari sistem tiket, hingga penataan area stasiun, hingga menjadikan KA sebagai pilihan moda transportasi yang banyak digunakan masyarakat saat ini.

Tidak berhenti disitu, banyaknya masyarakat yang menggunakan jasa KA, mendorong PT KAI Daop 7 Madiun, kembali berinovasi dengan menggandeng sejumlah Pemerintah Daerah. Yakni dengan memberikan fasilitas bagi sejumlah daerah untuk mempromosikan potensi wisata yang ada di daerah masing masing.

“Kami ingin kereta api bukan sekadar alat transportasi, tetapi juga bagian dari pengalaman wisata itu sendiri,” kata Vice President Daop 7 Madiun, Suharjono, saat peluncuran program "Rail Tour Jawa Timur", Kamis, (30/10/2025) lalu.

Saat itu dijelaskan, Rail Tour Jawa Timur memiliki empat poin yang menjadi fokus utama, diantaranya :  

  • Promosi digital terintegrasi melalui kanal resmi Kominfo, Dispar, dan KAI untuk memperkuat publikasi lintas platform.
  • Penyelenggaraan event tematik seperti wisata edukasi, budaya, dan festival kuliner untuk menarik minat wisatawan. 
  • Branding stasiun dengan ikon khas setiap kota untuk menonjolkan identitas lokal sejak wisatawan tiba di stasiun.
  • Penyediaan transportasi lanjutan dan pemandu wisata yang disiapkan pemerintah daerah untuk memudahkan akses ke destinasi.

"Kolaborasi ini membuka ruang bersama untuk meningkatkan dampak ekonomi wisata dan memperluas layanan transportasi,” lanjutnya.

Kampanye publik ini dikemas dengan tema “Keliling Dunia Tanpa Paspor dengan Kereta Api" ini diharapkan ada sinergi antara KAI dan pemerintah daerah sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi berbasis pariwisata di Jawa Timur.

"Melalui “Rail Tour Jawa Timur” bisa menjadi model kolaborasi nasional antara BUMN dan pemerintah daerah dalam mengembangkan sektor pariwisata berbasis transportasi publik yang berkelanjutan," pungkasnya.

Jadi inilah hebatnya, PTKAI Daop 7 Madiun yang tidak hanya berfikir tentang bisnis perkeretaapian, namun juga ada upaya yang dilakukan guna meningkatkan potensi sejumlah daerah dari sektor pariwisata, yang diharapkan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.

Top

Biodata Profil Lengkap Audy Maulidyna, Aktris Muda Pemeran Lidya di Sinetron Asmara Gen Z

Iki Radio - Sinetron Asmara Gen Z menjadi salah satu tontonan yang tengah populer di kalangan remaja Indonesia. Tayang di SCTV dan diproduksi oleh SinemArt, sinetron ini menampilkan kisah penuh intrik dan konflik khas generasi muda.

Salah satu karakter yang menarik perhatian penonton adalah Lidya Calista, yang diperankan dengan apik oleh aktris muda Audy Maulidyna.

Audy sukses memerankan karakter Lidya sebagai sosok kakak tiri Zara yang rumit dan emosional. Dalam cerita, Lidya merupakan anak dari pernikahan kedua sang ibu yang kemudian ikut pindah ke luar negeri bersama orang tuanya.

Kisah keluarga ini menjadi salah satu elemen penting dalam dinamika drama Asmara Gen Z, dan Audy berhasil memberikan nuansa kuat pada karakter tersebut.

Tak hanya berakting, Audy Maulidyna juga menunjukkan bakat lain di bidang musik. Ia ikut menyumbangkan suara dalam soundtrack sinetron tersebut lewat lagu “Tarian Asmara”, berkolaborasi dengan para pemain lainnya.

Kemampuannya bernyanyi sekaligus berakting membuatnya semakin menonjol di industri hiburan tanah air.

Perjalanan Karier Audy Maulidyna

Audy Maulidyna bukan nama baru di dunia hiburan. Gadis asal Palembang ini mulai dikenal publik sejak mengikuti ajang Gadis Sampul 2018, sebuah kompetisi bergengsi yang telah melahirkan banyak artis papan atas Indonesia. Dari sinilah langkah awal kariernya di dunia entertainment dimulai.

Ketertarikannya terhadap dunia seni peran sudah muncul sejak usia 15 tahun. Setelah sempat vakum sejenak, Audy kembali aktif di dunia hiburan dan mulai meniti karier aktingnya secara serius. Ia memulai debut akting dalam web series “Code Helix” (2022), di mana ia berperan sebagai Desi, sosok perempuan dengan karakter kuat dan cerdas.

Tahun yang sama, Audy mendapat kesempatan tampil di sinetron “Garis Cinta”. Di sinetron ini, ia memerankan karakter Nenden, tokoh yang berhasil mencuri perhatian karena emosinya yang intens dan gaya aktingnya yang natural. Sejak itu, Audy mulai diperhitungkan sebagai salah satu bintang muda dengan potensi besar di industri sinetron Indonesia.

Karier Akting dan Proyek yang Pernah Dibintangi

Audy terus mengembangkan kariernya di dunia peran. Setelah sukses lewat Garis Cinta, ia kembali dipercaya membintangi sejumlah FTV di SCTV, seperti Robinhoodwati Damagenya Gak Ada Obat (2023), Istri yang Termakan Sumpah (2023), Romeo dan Juliet dari Baturraden (2024), hingga Durhaka Demi Pura-Pura Kaya (2024).

Semua peran tersebut menunjukkan kemampuannya dalam membawakan karakter beragam — mulai dari protagonis hingga antagonis.

Selain di FTV, Audy juga muncul di sinetron “Pondok Putri” (2024) yang menambah daftar panjang karya televisinya. Namun puncak perhatian publik datang ketika ia memerankan Lidya Calista di Asmara Gen Z, sinetron yang tayang di SCTV sejak 2025.

Dalam sinetron tersebut, karakter Lidya digambarkan sebagai gadis yang kompleks dan emosional. Ia adalah kakak tiri Zara yang tumbuh dengan konflik batin karena situasi keluarga yang tidak harmonis. Peran ini dianggap cukup menantang bagi Audy, namun ia berhasil membawakannya dengan ekspresi dan emosi yang meyakinkan.

Fakta Menarik tentang Audy Maulidyna

Di balik kesuksesannya, Audy Maulidyna memiliki sejumlah fakta menarik. Ia disebut-sebut pernah mengikuti casting online oleh SinemArt pada tahun 2021, yang menjadi pintu masuknya ke proyek-proyek besar televisi.

Selain itu, penampilannya yang elegan dan wajah cantiknya sering membuat netizen menyebut Audy mirip dengan Anya Geraldine maupun Putri Tanjung. Banyak juga yang menganggapnya memiliki kemiripan dengan tokoh Lidya di sinetron Layangan Putus karena aura dan karakter yang kuat.

Tak hanya di layar kaca, Audy juga aktif di media sosial. Akun Instagram-nya, @audymaulidyna, kerap membagikan potret kesehariannya, pemotretan, hingga momen di balik layar syuting. Ia juga aktif di TikTok dengan akun @audymaulidynaa, di mana ia berinteraksi dengan penggemar dan menunjukkan sisi ceria serta kreatifnya.

Biodata Lengkap Audy Maulidyna

  • Nama Lengkap: Nyanyu Annisa Maulidyna
  • Nama Panggung: Annisa Maulidyna
  • Tahun Lahir: 2003
  • Asal: Palembang, Sumatera Selatan
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Profesi: Aktris
  • Tinggi Badan: 160 cm
  • Instagram: @audymaulidyna
  • TikTok: @audymaulidynaa
  • Daftar Filmografi:
  • Asmara Gen Z (SCTV, 2025) – sebagai Lidya Calista
  • Pondok Putri (SCTV, 2024)
  • Durhaka Demi Pura-Pura Kaya (FTV SCTV, 2024)
  • Jeratan Kades Lintah Darat (FTV SCTV, 2024)
  • Romeo dan Juliet dari Baturraden (FTV SCTV, 2024)
  • Robinhoodwati Damagenya Gak Ada Obat (FTV SCTV, 2023)
  • Istri yang Termakan Sumpah (FTV SCTV, 2023)
  • Garis Cinta (Sinetron, 2022) – sebagai Nenden
  • Code Helix (Web Series, 2022) – sebagai Desi

Dengan bakat akting yang kuat, penampilan menawan, dan kemampuan bernyanyi, Audy Maulidyna semakin membuktikan diri sebagai salah satu aktris muda berbakat Indonesia. Perannya sebagai Lidya di Asmara Gen Z menjadi bukti bahwa ia mampu menghadirkan karakter kompleks dengan kedalaman emosi yang memikat penonton.

Seiring semakin banyaknya tawaran peran dan proyek baru, karier Audy di dunia hiburan diprediksi akan terus bersinar. Ia menjadi sosok yang layak diperhitungkan di industri sinetron dan hiburan Tanah Air.***

Top

Museum Rajekwesi, Simbol Baru Kebanggaan dan Warisan Budaya Bojonegoro

Iki Radio - Museum Rajekwesi resmi dibuka bertepatan dengan puncak peringatan Hari Jadi Bojonegoro (HJB) ke-348, pada Senin (20/10/2025).

Dengan hadirnya Museum Rajekwesi, Bojonegoro kini memiliki ruang publik yang tidak hanya melestarikan masa lalu, tetapi juga menginspirasi generasi masa depan untuk mencintai budaya, mengenal sejarah, dan membangun identitas daerah yang kuat.

Bupati Bojonegoro Setyo Wahono menandatangani prasasti peresmian Museum Rajekwesi Bojonegoro, Senin (20/10/2025)

“Museum ini bukan hanya tempat menyimpan barang, tetapi juga refleksi bagi generasi muda untuk belajar, mengenal tokoh budaya, dan memahami perjalanan Bojonegoro hingga masa kini dan mendatang,” ujar Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono.

Usai prosesi peresmian, rombongan meninjau isi museum yang terbagi ke dalam beberapa ruang tematik.

Di Ruang Prasejarah, pengunjung dapat melihat koleksi fosil gigi hiu purba, fosil cangkang kerang, hingga tulang gajah purba yang ditemukan di wilayah Bojonegoro.

Selanjutnya, Ruang Hindu-Buddha menampilkan sejumlah prasasti bersejarah, termasuk Prasasti Adan-Adan, yang menjadi salah satu koleksi unggulan museum ini.

Selain itu, museum juga memiliki Ruang Pertanian yang menampilkan alat-alat tradisional seperti pacul dan ani-ani simbol kehidupan agraris masyarakat Bojonegoro di masa lampau. Tak hanya itu, tersedia pula Ruang Kesenian, Ruang Pertunjukan, serta Ruang Imersif yang menghadirkan pengalaman visual dan interaktif bagi pengunjung.

Ketua Panitia Boyong Museum, Ari Komari, menjelaskan bahwa kegiatan ini juga diisi dengan pameran benda-benda antik, pusaka, batu cincin, patung, dan lukisan yang berkaitan dengan peninggalan sejarah Bojonegoro.

“Kami menghadirkan 30 paguyuban dari dalam dan luar Bojonegoro termasuk dari Madiun, Trenggalek, Madura, Solo, hingga Cirebon. Selain pameran pusaka, ada juga stan UMKM di sepanjang Jalan Pahlawan yang menampilkan produk lokal,” jelas Ari.

Pameran ini akan berlangsung selama tiga hari, mulai 20 hingga 22 Oktober 2025, dan terbuka gratis untuk masyarakat umum. Kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan kepedulian generasi muda terhadap budaya dan sejarah daerahnya.

“Museum adalah aset bangsa. Batu, pusaka, dan peninggalan sejarah harus kita boyong ke museum agar lestari dan bisa diwariskan kepada anak cucu,” katanya.

Top

Ini Ternyata Pemilik Scarlett, Seorang Artis dan Istri Pesinetron

Iki Radio - Scarlett adalah brand kecantikan lokal yang sejak 2017 sukses besar di Indonesia, terutama di kategori body & personal care. Brand ini didirikan oleh seorang selebritas yang juga dikenal aktif di dunia entertainment dan bisnis.

Dengan inovasi produk yang terus diperbarui dan strategi pemasaran yang luas, Scarlett berhasil menjadi salah satu pilihan utama konsumen lokal. Keterlibatan selebriti, kolaborasi internasional, dan peluncuran varian baru menjadi bagian dari kisah sukses Scarlett.


1. Profil Felicya Angelista

Felicya Angelista dikenal sebagai artis peran dan juga influencer yang aktif di media sosial. Ia menikah dengan pesinetron Caesar Hito pada tahun 2021, dan kini dikaruniai dua anak perempuan yang melengkapi kebahagiaan rumah tangganya.

Kehidupan publik Felicya selalu jadi sorotan, mulai dari kariernya di dunia sinetron, endorsement, hingga kesuksesannya membangun bisnis kecantikan.

Ia juga sebelumnya memiliki usaha bernama Feli Skin dengan produknya yang berupa masker wajah sebelum membesarkan Scarlett.

Dengan pengalaman di dunia hiburan dan pengaruhnya di media sosial, Felicya berhasil menjadikan Scarlett bukan sekadar brand lokal biasa, tetapi juga dikenal luas hingga ke mancanegara.


2. Awal mula membangun Scarlett

Scarlett berdiri pada tahun 2017 sebagai brand lokal yang fokus pada produk body & personal care. Pada awalnya, Scarlett mengeluarkan produk seperti hand and body lotion, sabun cair, lulur, scrub yang fokus pada perawatan tubuh.

Dilansir dari situs resminya, Scarlett menyatakan bahwa mereka “menciptakan body & personal care melalui kreativitas, teknologi, dan inovasi terkini.

Filosofi brand ini adalah bahwa setiap orang punya “beauty goals” yang berbeda, dan Scarlett ingin mendukung perjalanan individu menemukan versi cantik terbaik mereka.

Itu sebabnya Scarlett mengembangkan berbagai produk sebagai jawaban dari berbagai kebutuhanproduk andalan yang lengkap untukmerawat diri secara menyeluruh melalui “beauty ecosystem” mereka.


3. Tujuan dan misi membangun brand Scarlett

Tujuan utama Felicya mendirikan Scarlett bukan hanya sekadar membangun brand kecantikan yang laris di pasaran.

Ia ingin Scarlett tumbuh menjadi merek lokal yang dipercaya luas oleh masyarakat Indonesia, sekaligus mampu menembus pengakuan global.

Lebih dari sekadar menjual produk perawatan tubuh atau wajah, Scarlett diciptakan sebagai “sahabat” bagi setiap perempuan dan menjadi teman yang membantu mereka merasa nyaman dan percaya diri dengan versi kecantikan mereka sendiri.

Selain itu, ia juga menanamkan misi sosial yang kuat di balik bisnisnya.

Melalui sistem reseller yang tersebar di berbagai daerah, Scarlett berupaya memberdayakan ekonomi lokal dan membuka kesempatan bagi banyak orang, terutama perempuan, untuk mandiri secara finansial.

Di sisi lain, komitmen terhadap inovasi dan peningkatan kualitas produk terus dijaga agar Scarlett tetap relevan dan mampu bersaing di tengah ketatnya industri kecantikan lokal yang terus berkembang.


4. Prestasi dan pencapaian Scarlett

Scarlett telah menerima beberapa penghargaan dan pengakuan, termasuk TOP Brand Award sebagai Best Body Serum 2024 dan menjadi Best Body Scrub (Loving) dalam Female Daily Awards 2024.

Selain itu , Scarlett juga memperoleh World Branding Awards London kategori National Health & Beauty (Personal Care), menjadi bukti pengakuan internasional.

Scarlett juga mencatat rekor MURI penjualan dalam waktu sangat cepat untuk beberapa produk parfum mereka.

Keberhasilan ini tercermin dari bagaimana Scarlett mampu mengombinasikan strategi yang solid, peran dan misi yang kuat dari banyak pihak didalamya yang terlibat, serta dukungan para konsumen setia yang tumbuh menjadi komunitas kuat di balik brand ini.

Scarlett adalah brand kecantikan lokal yang didirikan oleh Felicya Angelista dengan fokus pada inovasi produk body & personal care. Filosofi brand ini tentang menyempurnakan kecantikan diri sendiri, didukung strategi produk, misi sosial, dan capaian membanggakan.

Top

KPID Jawa Timur Soroti Tayangan Trans7 Bermuatan SARA dan Disinformasi tentang Pondok Pesantren

Iki Radio - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Timur menyoroti tayangan di salah satu program televisi nasional, Trans7, yang dinilai mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan) serta menyebarkan informasi yang menyesatkan terkait kehidupan di pondok pesantren. Tayangan tersebut menuai perhatian publik setelah sejumlah adegannya dianggap memperkuat stereotip negatif terhadap santri, kiai dan lembaga pendidikan keagamaan.

Ketua KPID Jawa Timur, Royin Fauziana

Ketua KPID Jawa Timur, Royin Fauziana, menyatakan bahwa lembaganya telah menerima sejumlah laporan dari masyarakat dan tokoh pesantren di berbagai daerah, yang merasa keberatan atas penyajian isi tayangan tersebut.

“Kami menilai ada indikasi pelanggaran terhadap Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3SPS), khususnya terkait penghormatan terhadap nilai-nilai agama dan keberagaman,” ujar Royin, Selasa (14/10/2025).

Royin menambahkan, televisi sebagai media publik memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kohesi sosial, terlebih di wilayah seperti Jawa Timur yang dikenal memiliki banyak pesantren dan masyarakat religius yang majemuk.

“Penyiaran harus memperkuat toleransi, bukan sebaliknya. Tayangan dengan narasi yang mengarah pada stigma terhadap kelompok tertentu jelas bertentangan dengan semangat keberagaman bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Bidang Pengawasan Isi Siaran (PIS) KPID Jatim, Aan Haryono, menilai bahwa tayangan tersebut bukan hanya berpotensi menimbulkan sentimen sosial, tetapi juga mengandung unsur fabrikasi yang bisa menyesatkan publik.

“Kami menemukan adanya manipulasi narasi dan penyuntingan gambar yang menimbulkan kesan seolah-olah pesantren menjadi tempat yang tertutup dan ekstrem. Ini bentuk fabrikasi konten yang tidak sesuai dengan prinsip keberimbangan jurnalistik,” jelas Aan.

Aan menegaskan, lembaga penyiaran harus berhati-hati dalam memproduksi program yang mengangkat tema keagamaan atau kehidupan sosial berbasis komunitas tertentu.

“KPI tidak melarang kritik atau kajian terhadap fenomena keagamaan, tetapi harus dilakukan dengan pendekatan etis, berimbang, dan berbasis data. Ketika imajinasi televisi justru menggantikan fakta, maka yang lahir adalah disinformasi,” katanya.

KPID Jatim juga mengimbau seluruh lembaga penyiaran untuk memperkuat sistem verifikasi konten dan melibatkan narasumber yang kompeten, agar tidak terjadi kesalahan representasi terhadap lembaga pendidikan dan kelompok sosial di masyarakat.

“Kami terus mendorong penyiaran yang mencerdaskan, menyejukkan, dan menjaga kohesi sosial. Tayangan yang mengandung ujaran kebencian, eksploitasi stereotip, atau manipulasi informasi akan kami tindak sesuai ketentuan,” jelasnya.

KPID Jawa Timur akan melaporkan hasil aduan masyarakat kepada KPI Pusat serta menyampaikan rekomendasi kebijakan untuk memperkuat literasi penyiaran, terutama di bidang program berbasis keagamaan dan sosial budaya. (*)

Top

Krisdayanti Siap Wakili Indonesia Pada Kejuaraan Wushu di China

Iki Radio - Diva ternama Indonesia, sekaligus mantan anggota DPR RI, Krisdayanti, siap mewakili Indonesia dalam Kejuaraan Wushu Internasional yang diselenggarakan di Emeishan, China pada 14 hingga 20 Oktober 2025.

Keikutsertaan wanita berusia 50 tahun itu dalam kompetisi bergengsi ini terungkap melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.

Dalam postingan tersebut, Krisdayanti, yang akrab disapa KD, membagikan momen latihan terakhirnya menjelang keberangkatannya ke China.

"Berlatih layaknya bertanding,hari ini kami melakukan simulasi latihan terakhir sebelum berangkat untuk pertandingan international wushu di İmeishan China 14-20 Oktober nanti. Doakan Indonesia juara ,jiayou!!" tulis Krisdayanti pada unggahannya.

Unggahan tersebut juga menampilkan beberapa foto Krisdayanti yang mengenakan jaket kontingen Indonesia, serta kostum atlet wushu yang memeragakan gerakan-gerakan wushu dengan ornamen kipas sebagai senjata.

Sebelumnya, Krisdayanti mulai menunjukkan ketertarikannya pada wushu sejak pertengahan 2025, meski saat itu ia belum mengungkapkan niat untuk ikut dalam turnamen.

Keikutsertaan Krisdayanti dalam kejuaraan ini menunjukkan keseriusannya dalam menggeluti dunia olahraga wushu.

Semangat dan dedikasinya untuk Indonesia semakin membara, dan publik pun mendoakan agar KD dapat tampil maksimal di ajang tersebut.

"Ternyata atlet wushu👏top diva," ujar seorang netizen.

"Kan keren banget ini tiba-tiba jadi atlet aja dia," ucap netizen lainnya.

"Keren banget Mimi," kata netizen lainnya.

Top

Ini Dia Pemenang Sayembara Logo Hari Jadi Bojonegoro ke-348 Serta Link Download

Iki Radio - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bojonegoro memperkenalkan logo beserta filosofinya Hari Jadi Bojonegoro (HJB) yang ke-348 dan Bowo Sulistyo, pemuda asal Desa Sumberagung, Kecamatan Ngraho menjadi pemenang Juara Lomba Desain Logo HJB 2025 yang mengangkat tema Bersinergi untuk Bojonegoro Mandiri.

Logo HJB ke 348

Bagi Bowo Sulistyo, sayembara yang diadakan setiap tahun oleh Disbudpar Kabupaten Bojonegoro menjadi kesempatan berharga bagi desainer lokal Bojonegoro untuk belajar dan berkembang. 

"Saya banyak belajar tentang berbagai sudut pandang dalam desain. Proses riset yang panjang juga membuat saya lebih memahami potensi Bojonegoro sebagai daerah yang mandiri. Saya berharap kegiatan seperti ini terus ada, karena bisa menjadi wadah bagi desainer muda Bojonegoro untuk terus berkarya dan percaya diri menunjukkan identitas daerahnya lewat desain," tukasnya Senin (13/10/2025).

Untuk logo HJB ke-348 ini memang memiliki filosofi mendalam. Yakni berangkat dari semangat kebersamaan, antara Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dan seluruh lapisan masyarakat berkomitmen untuk terus bersinergi dalam mewujudkan pertumbuhan dan kemajuan daerah. Sinergi ini menjadi landasan membangun kemandirian, dengan mengoptimalkan potensi lokal.

Secara konseptual, logo dirancang untuk menautkan tiga gagasan inti — kolaborasi, identitas lokal, dan tumbuh berkembang menjadi satu kesatuan grafis yang ringkas, mudah dikenali, dan fleksibel penggunaannya pada berbagai media publikasi pemerintahan. 

Konsep kolaborasi ditampilkan melalui bentuk visual yang berulang dan saling terhubung, hingga membentuk simbol infinity. Simbol infinity dipilih karena menggambarkan hubungan yang tidak terputus, kerja sama yang abadi, serta kesinambungan sinergi 

Sedangkan bumbuh berkembang divisualisasikan dengan simbol tangga. Tangga menggambarkan proses bertahap yang terus meningkat, menunjukkan perkembangan yang berkesinambungan dari waktu ke waktu. 

Nilai-nilai lokal menjadi unsur penting dalam logo untuk menunjukkan kekayaan budaya, sumber daya alam, dan produk masyarakat Bojonegoro. Simbol tersebut adalah api, tanaman padi, gelombang air dan motif Sata Gondo Wangi. Sedangkan visual api memberikan pesan semangat dan optimisme, sekaligus merepresentasikan kekayaan alam berupa minyak bumi yang melimpah di Bojonegoro. 

Di logo, juga ada unsur gambar tanaman padi melambangkan kemandirian atas pangan yang menjadi salah satu komoditas penopang perekonomian masyarakat Bojonegoro. Dan untuk gelombang air juga melambangkan watak masyarakat Bojonegoro yang damai dan tenang. Selain itu, hal ini juga penggambaran dari Bengawan Solo, waduk, dan bendungan yang menjadi bagian penting kehidupan masyarakat. 

Bowo Sulistyo, pemenang Juara Lomba Desain Logo HJB 2025

Motif batik (Sata Gondo Wangi) mengangkat tanaman tembakau sebagai salah satu komoditas unggulan, sekaligus wujud kreativitas dan keterampilan sumber daya manusia Bojonegoro. 

Bahkan, urutan warna dalam logo menggambarkan alur perjalanan Bojonegoro. Yakni dimulai dari optimisme dan semangat (oranye, merah), diperkuat oleh kepercayaan dan keharmonisan antara masyarakat dan pemerintah (biru tua, biru muda), hingga bermuara pada pertumbuhan dan kemandirian (hijau). Setiap warna menjadi simbol narasi visual tentang tekad bersama mewujudkan Bojonegoro yang mandiri dan berkelanjutan. 

Sementara elemen grafis dalam logo disusun sesuai urutan warna yang bermakna. Oranye-merah diletakkan di bagian bawah sebagai dasar semangat dan optimisme, sedangkan hijau ditempatkan di bagian atas sebagai simbol pertumbuhan, harapan, dan kemandirian Bojonegoro. 

Susunan ini menggambarkan perjalanan dari semangat awal hingga tujuan akhir yang ingin dicapai. Dan tak lupa warna biru sebagai jembatan antara optimisme dan semangat ke tujuan dan harapan seluruh masyarakat Bojonegoro. Serta setiap warna memiliki pattern-nya sendiri yang memberikan pesan tentang nilai-nilai lokal kabupaten Bojonegoro. Logo resmi HJB ke-348 dapat diakses melalui https://wisatabojonegoro.com

Top

Ini Profilnya, Puteri Indonesia 2025 Yang Turut Ramaikan HUT Jatim ke 80

Iki Radio - Penampilan Puteri Indonesia 2025, memukau di puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Jawa Timur ke 80, di Grahadi Surabaya, Minggu 12 Oktober 2025 kemarin.

Penampilan Puteri Indonesia 2025, di acara HUT Jawa Timur ke 80 di Grahadi Surabaya

Putri Indonesia 2025 yang juga sekaligus Miss Supranational Asia & Oceania 2025, Firsta Yufi Amarta Putri saat tampil menyemarakkan peringatan Hari Jadi ke-80 Provinsi Jawa Timur.

Firsta Yufi Amarta Putri atau akrab disapa Fia merupakan perempuan kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur. Fia lahir pada 1 Maret 2001.

Setelah lulus dari SMA Negeri 1 Giri Banyuwangi, Fia memilih berkuliah di Universitas Brawijaya, Malang.

Fia mengambil jurusan psikologi agar menunjang misi advokasi sosial yang menyasar pada pemberdayaan perempuan muda.

Gelar Sarjana Psikologi (S.Psi) didapatnya pada tahun 2022.

Saat ini Fia juga tercatat sebagai mahasiswi aktif Magister Manajemen (MM) di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Pada tahun 2025, Firsta Yufi Amarta Putri memulai debut kontes kecantikannya dengan mengikuti Puteri Indonesia Jawa Timur 2025 mewakili Kabupaten Banyuwangi.

Fia berhasil keluar sebagai pemenang dan berhak mewakili Jawa Timur di Puteri Indonesia 2025.


Tak hanya fokus dalam pengembangan diri sendiri, Fia juga cukup peduli dengan lingkungan sekitarnya.

Prestasi Lain Firsta Yufi Amarta Putri :

  • Wakil 1 Jebeng Banyuwangi 2019
  • Juara 1 Raki Jawa Timur 2021
  • Putri Otonomi Pariwisata Indonesia 2023

Jatim Tangguh Terus Bertumbuh, merupakan tema yang diambil dalam HUT Jawa Timur ke 80 tahun 2025 ini.

 

close
Pasang Iklan Disini