Iki Terbaru/Paling Greeess

Stasiun Pasar Senen Layani 272 Ribu Penumpang Selama Angkutan Nataru 2025-2026

Iki Radio - Kepala Stasiun Pasar Senen Hendrik Mulyanto melaporkan bahwa penyelenggaraan Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) di Stasiun Pasar Senen berjalan aman, lancar, dan terkendali. Laporan tersebut disampaikan secara daring dalam acara penutupan Posko Pusat Angkutan Nataru 2025–2026 yang dipimpin Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi, Senin (5/1/2026).

Kepala Stasiun Pasar Senen Hendrik Mulyanto melaporkan bahwa penyelenggaraan Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) di Stasiun Pasar Senen berjalan aman, lancar, dan terkendali. Laporan tersebut disampaikan secara daring dalam acara penutupan Posko Pusat Angkutan Nataru 2025–2026 yang dipimpin Menhub Dudy Purwagandhi, Senin (5/1/2026).

Hendrik menyampaikan, selama masa Nataru, Stasiun Pasar Senen melayani 41 jadwal keberangkatan kereta api per hari, meningkat sekitar 10 persen dibandingkan periode Nataru tahun sebelumnya. Peningkatan tersebut mencerminkan tingginya mobilitas masyarakat yang memilih moda transportasi kereta api selama libur akhir tahun.

Dari sisi pergerakan penumpang, tercatat 257.541 penumpang turun dan 272.321 penumpang naik di Stasiun Pasar Senen selama periode 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026. Meski demikian, jumlah penumpang naik mengalami penurunan sekitar 3 persen dibandingkan tahun lalu. 

"Penurunan ini disebabkan oleh penggunaan rangkaian kereta api baru dengan kapasitas tempat duduk yang lebih sedikit dibandingkan rangkaian sebelumnya,” ujar Hendrik.

Ia menambahkan, rata-rata kapasitas tempat duduk yang disediakan setiap harinya mencapai 25.023 kursi. Adapun puncak penumpang naik terjadi pada 24 Desember 2025 dengan jumlah 18.037 penumpang, sementara puncak penumpang turun tercatat pada 29 Desember 2025 sebanyak 16.068 penumpang.

Secara umum, Hendrik memastikan aspek pengamanan dan pelayanan perjalanan kereta api selama masa Posko Nataru berlangsung optimal tanpa kendala berarti. Seluruh proses operasional, mulai dari pengaturan jadwal hingga layanan penumpang di stasiun, dapat berjalan sesuai rencana. 

“Untuk perjalanan kereta api selama masa Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025–2026, Alhamdulillah aman, lancar, dan terkendali,” tegasnya.

Menanggapi laporan tersebut, Menhub Dudy Purwagandhi menyampaikan apresiasi atas kinerja jajaran Stasiun Pasar Senen yang dinilai berhasil menjaga kelancaran layanan transportasi di salah satu simpul perkeretaapian tersibuk di Indonesia.

Hasil evaluasi penyelenggaraan Angkutan Nataru 2025–2026, termasuk kinerja Stasiun Pasar Senen, akan menjadi referensi penting dalam mempersiapkan angkutan Lebaran 2026, sejalan dengan upaya pemerintah memperkuat konektivitas nasional, meningkatkan keselamatan transportasi, serta menghadirkan pelayanan publik yang andal dan berkelanjutan.

 

Angkutan Nataru 2025-2026 Berjalan Lancar meski Dihadapkan Tantangan Bencana

Iki Radio - Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Aan Suhanan menyampaikan bahwa penyelenggaraan Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) secara umum berjalan dengan baik dan lancar, meskipun dihadapkan pada tantangan bencana hidrometeorologi di sejumlah wilayah Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Aan saat menyampaikan laporan pada penutupan Posko Pusat Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, yang dipimpin oleh Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, di Jakarta, Senin (5/1/2026).

“Berdasarkan hasil monitoring sejak 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, pelaksanaan Angkutan Natal dan Tahun Baru secara umum berjalan dengan baik dan lancar, sesuai dengan kebijakan dan rencana operasi yang telah disusun,” ujar Aan.

Aan menjelaskan, selama masa operasional posko, Kemenhub bersama para pemangku kepentingan melaksanakan berbagai kebijakan strategis, mulai dari penyusunan rencana operasi nasional, survei kesiapan sarana dan prasarana transportasi, ramp check seluruh angkutan umum, hingga manajemen dan rekayasa lalu lintas.

Selain itu, dilakukan pula sosialisasi kebijakan transportasi, penyelenggaraan mudik gratis, pemberian stimulus diskon tarif angkutan kereta api, angkutan laut, dan penyeberangan, serta penegakan sanksi administratif bagi operator yang melakukan pelanggaran atau terlibat kecelakaan.

Dalam aspek pengawasan, Kemenhub melakukan pemantauan di 1.549 titik simpul dan jaringan transportasi seluruh moda, yang meliputi 222 terminal, 248 pelabuhan penyeberangan, 264 pelabuhan laut, 257 bandar udara, 471 stasiun kereta api, 43 gerbang tol, serta 44 ruas jalan arteri.

“Pemantauan juga diperkuat dengan 7.159 titik CCTV dan 80 lokasi pemantauan menggunakan drone di simpul dan jaringan transportasi seluruh moda,” tambah Aan.

Meski demikian, Aan mengakui masih terdapat sejumlah kendala teknis dan kejadian kecelakaan transportasi selama periode Nataru. Seluruh temuan tersebut akan menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas layanan pada penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2026 mendatang.

“Beberapa kendala teknis akan kami evaluasi agar ke depan penyelenggaraan angkutan nasional dapat semakin baik, aman, dan berkeselamatan,” tegasnya.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menegaskan bahwa Nataru 2025–2026 merupakan periode yang tidak biasa karena pelayanan transportasi nasional berlangsung di tengah penanganan bencana di sejumlah wilayah, khususnya Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Menhub menyampaikan apresiasi kepada seluruh kementerian dan lembaga, TNI–Polri, pemerintah daerah, BUMN, operator transportasi, asosiasi, serta petugas lapangan yang tetap menjaga fungsi layanan transportasi nasional berjalan optimal di tengah situasi darurat.

“Kerja kolektif lintas sektor menjadi kunci sehingga posko Nataru tetap berjalan dengan baik dan layanan transportasi nasional dapat terjaga,” ujar Menhub.

Di sisi lain, pemerintah pusat juga terus memantau dampak bencana di berbagai daerah. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi sebelumnya menegaskan bahwa pemerintah meminta BMKG untuk terus memonitor dinamika iklim dan cuaca serta berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri agar daerah rawan bencana dapat melakukan langkah-langkah mitigasi.

Selain itu, pemerintah juga meminta BNPB untuk melakukan monitoring dan penanganan cepat terhadap bencana yang terjadi, termasuk banjir di Kalimantan Selatan yang berdampak pada sejumlah desa.

Penutupan Posko Pusat Angkutan Nataru 2025–2026 menegaskan komitmen pemerintah dalam menjaga kelancaran mobilitas nasional, memperkuat keselamatan transportasi, serta memastikan kehadiran negara melalui pelayanan publik yang responsif dan terkoordinasi, sejalan dengan Asta Cita pembangunan nasional.

 

Hari Pertama Belajar, Pemerintah Prioritaskan Revitalisasi Sekolah Terdampak Bencana

Iki Radio - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti menegaskan komitmen pemerintah untuk memastikan keberlanjutan layanan pendidikan, khususnya di daerah yang masih dalam tahap pemulihan pascabencana.

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’tisaat menghadiri Hari Pertama Sekolah Semester Genap Tahun Ajaran 2025/2026 di SMAN 4 Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, Senin (5/1/2026).

Hal tersebut disampaikan Mendikdasmen saat menghadiri Hari Pertama Sekolah Semester Genap Tahun Ajaran 2025/2026 di SMAN 4 Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, Senin (5/1/2026).

Di hadapan pelajar, guru, dan jajaran pemerintah daerah, Mendikdasmen menyampaikan bahwa musibah yang melanda sejumlah wilayah bukanlah akhir dari segalanya, melainkan pelajaran untuk membentuk generasi yang tangguh, kreatif, dan berdaya saing.

Menurutnya, pendidikan harus tetap berjalan meskipun di tengah keterbatasan sarana dan prasarana.

“Musibah bukan hukuman, tetapi pelajaran yang menempa kita menjadi pribadi yang kuat dan tahan uji. Kita boleh kehilangan banyak hal, tetapi tidak boleh kehilangan semangat dan cita-cita,” ujar Mendikdasmen.

Mendikdasmen menekankan bahwa hari pertama sekolah bukan sekadar rutinitas akademik, melainkan momentum untuk meneguhkan kembali tekad meningkatkan kualitas diri melalui belajar dan menuntut ilmu. Ia mengajak para pelajar Aceh Tamiang untuk tetap optimistis, rajin belajar, dan tidak berhenti bercita-cita meskipun menghadapi berbagai tantangan.

Dalam konteks kebijakan, Abdul Mu’ti memastikan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah dan akan mengalokasikan anggaran khusus bagi sekolah-sekolah yang terdampak bencana.

Sekolah dengan tingkat kerusakan tinggi akan diprioritaskan menerima dana revitalisasi pada tahun anggaran 2026, agar proses belajar mengajar dapat kembali berlangsung secara aman dan layak.

“Sekolah-sekolah yang rusak akan kami prioritaskan untuk mendapatkan dana revitalisasi. Tujuannya agar anak-anak memiliki ruang belajar yang lebih baik dalam menyongsong masa depan,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Aceh, Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang, para guru, serta masyarakat yang terus bergotong royong memastikan kegiatan belajar tetap berlangsung.

Menurut Mendikdasmen, kolaborasi pusat dan daerah menjadi kunci dalam menjaga keberlanjutan pendidikan di tengah situasi pemulihan.

Mengakhiri kunjungannya, Mendikdasmen kembali memotivasi para pelajar agar percaya pada kemampuan diri sendiri.

“Kalian adalah generasi hebat, generasi yang kelak memimpin Indonesia. Tetap semangat, karena masa depan bangsa ada di tangan kalian,” pungkasnya.

 

Menyalakan Mesin Ekonomi Desa Lewat Kolaborasi Kemendes dan BSI

Iki Radio - Kolaborasi antara Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT) dengan PT Bank Syariah Indonesia Tbk menjadi salah satu langkah konkret untuk memperkuat fondasi ekonomi desa.

Mendes PDT Yandri Susanto dan Direksi BSI dalam penandatanganan nota kesepahaman antara Kemendes PDT dengan PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk tentang penyediaan dan pemanfaatan layanan produk dan jasa perbankan syariah, di BSI Tower, Senin (5/1/2026).

Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT), Yandri Susanto, menegaskan bahwa kolaborasi lintas sektor merupakan kunci dalam menyukseskan agenda pembangunan desa.

“Kolaborasi akan terus kita lakukan untuk menyukseskan Asta Cita keenam Presiden Prabowo Subianto. Insya Allah MoU ini bisa menambah kecerahan desa-desa di Indonesia,” ujar Yandri di BSI Tower, pada Senin (5/1/2026).

Ia menilai kerja sama ini sejalan dengan arah kebijakan nasional yang menempatkan desa sebagai pusat pertumbuhan ekonomi.

Berbagai program strategis pemerintah saat ini dirancang berbasis desa, mulai dari Koperasi Desa Merah Putih, Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa), hingga program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang melibatkan rantai pasok lokal.

Dalam konteks tersebut, literasi menjadi faktor penting agar masyarakat desa mampu memanfaatkan program secara optimal.

Yandri berharap BSI dapat berperan aktif dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat desa terkait pengelolaan usaha, akses pembiayaan, serta penguatan ekonomi berbasis potensi lokal.

“Saya kira BSI harus hadir dan inilah mungkin yang perlu kita sampaikan terkait literasi ini kepada masyarakat desa, pertama terkait Koperasi Desa Merah Putih, BUM Desa, Desa Wisata dan lain sebagainya,” ungkapnya.

Kerja sama ini membuka peluang bagi desa untuk mengakses layanan perbankan syariah secara lebih luas, sekaligus memperkuat kelembagaan ekonomi desa agar mampu tumbuh berkelanjutan.

Bagi Kemendes PDT, kolaborasi dengan sektor perbankan menjadi bagian dari strategi mempertemukan kebijakan, pendampingan, dan pembiayaan dalam satu ekosistem pembangunan desa.

Di tengah tantangan pembangunan yang kian kompleks, langkah kolaboratif ini diharapkan mampu mempercepat terwujudnya desa-desa yang mandiri, produktif, dan berdaya saing. Ditegaskan, masa depan ekonomi nasional juga ditentukan dari kekuatan desa.

Penandatanganan nota kesepahaman tersebut turut disaksikan jajaran pimpinan Kemendes PDT, termasuk Sekjen Kemendes PDT, Taufik Madjid; Dirjen PEID, Tabrani; Dirjen PDP, Nugroho Setijo Nagoro; Dirjen PPDT, Samsul Widodo; Kepala BPI, Mulyadin Malik; Kepala BPSDM, Agustomi Masik, serta Staf Ahli Menteri Bito Wikantosa dan Sugito.

Rapat Staf, Bawaslu Kabupaten Madiun Mantapkan Kinerja 2026

Iki Radio - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Madiun menggelar Evaluasi Kinerja Tahun 2025 serta Strategi Kinerja Tahun 2026, pada Senin (5/1/2026).

Bawaslu Kabupaten Madiun menggelar rapat staf bertema “Evaluasi Kinerja Tahun 2025 serta Strategi Kinerja Tahun 2026” pada Senin (5/1/2026) di ruang rapat Bawaslu Kabupaten Madiun.

Rapat staf ini merupakan tindak lanjut dari hasil pleno akhir tahun 2025.

“Rapat ini direncanakan akan dilaksanakan secara berkala setiap awal bulan sebagai sarana evaluasi kinerja, koordinasi internal, serta penyampaian informasi internal kelembagaan,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Madiun Drh. S Widodo, saat memimpin rapat.

Selanjutnya, pimpinan masing masing divisi menyampaikan evaluasi pelaksanaan agenda kerja selama tahun 2025 sekaligus memaparkan strategi dan arah program kerja yang akan dijalankan pada tahun 2026.

Pimpinan juga memberikan arahan serta masukan bersifat formal dan teknis kepada staf baru tenaga alih daya.

“Kami menyepakati tindak lanjut berupa penyusunan rencana program kerja masing-masing divisi yang akan dipaparkan secara lebih rinci dalam pleno Bawaslu Kabupaten Madiun mendatang, sebagai dasar penguatan kinerja pengawasan ke depan,” tambahnya.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran Sekretariat Bawaslu Kabupaten Madiun, serta Ketua Sekretariat Bawaslu Kabupaten Madiun Ambang Prastyo Utomo.

“Ini sebagai forum evaluasi dan konsolidasi awal tahun,” pungkasnya.(bawaslu kab.Madiun)

Sertifikasi Halal, Disnakerin Kabupaten Madiun Targetkan 74 Halal Self Declare di Tahun 2026

Iki Radio - Sertifikasi Halal menjadi salah satu bentuk pengakuan resmi bahwa produk usaha mikro dan kecil memenuhi standar syariat Islam.

Ini bertujuannya untuk memberikan kepercayaan konsumen dan akses pasar lebih luas.

Melalui sertifikasi ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan konsumen dan membuka peluang bersaing lebih luas di pasar domestik dan global. 

Pemerintah memberikan target kuota gratis untuk sertifikasi Halal hingga 1,35 juta Usaha Mikro Kecil Menengah  (UMKM) di tahun 2026. 

Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerin) Kabupaten Madiun, mentargetkan ada 74 sertifikat Halal Self Declare yang diterbitkan pada tahun 2026 ini, bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di wilayah Kabupaten Madiun.

“Target Disnakerin Kabupaten Madiun, 74 Halal Self Declare,” ujar Kepala Disnakerin Kabupaten Madiun, Arik Krisdiananto, Senin (5/1/2026).

Dalam mengurus sertifikasi Halal UMKM di Disnakerin Kabupaten Madiun ini tidak dipungut biaya (Gratis/Self Declare).

“Syaratnya memiliki NIB (Nomor Induk Berusaha), Domisili usaha di Kabupaten Madiun, ber KTP Kabupaten Madiun,” tambahnya.


Diberitakan sebelumnya, melalui laman media sosial resmi @disnakerinmadiunkab disampaikan untuk tahun 2026 ini pendaftaran sertifikasi Halal ini sudah dapat dilakukan di kantor Disnakerin Kabupaten Madiun.

BACA : BPJPH Buka Kuota 1,35 Juta Sertifikasi Halal Gratis 2026 bagi UMK

Sejak 17 Oktober 2024, sertifikasi halal menjadi wajib bagi produk makanan dan minuman yang beredar di Indonesia.(iw/IR)

 

Wali Kota Tidore Ajak ASN Tingkatkan Disiplin Kerja di Awal 2026

Iki Radio - Mengawali 2026, Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non-ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk terus meningkatkan disiplin kerja guna memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Walikota Tidore Kepulauan, Muhammad Sinen, menyampaikan arahan saat memimpin Apel Gabungan Awal 2026 di halaman Kantor Walikota Tidore Kepulauan, Senin (5/1/2026)

Hal tersebut disampaikan Muhammad Sinen saat memimpin apel gabungan perdana ASN di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan yang berlangsung di Halaman Kantor Wali Kota Tidore, Senin (5/1/2026).

Dalam arahannya, ia menegaskan bahwa disiplin merupakan hal yang mutlak bagi seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), serta non-ASN sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat.

“Tahun baru harus punya semangat baru. Jadikan pekerjaan kalian sebagai hobi sehingga segala pekerjaan yang dilakukan terasa mudah untuk diselesaikan dengan baik, karena di pundak kita semua ada tanggung jawab yang begitu besar untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Tidore,” kata dia.

Ia juga mengajak seluruh jajaran Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk meninggalkan kebiasaan yang kurang baik pada tahun sebelumnya dan menyongsong tahun 2026 dengan semangat baru.

“Di bawah kepemimpinan saya dan Wakil Wali Kota Ahmad Laiman, saya mengajak kita semua untuk terus memiliki semangat baru dan meninggalkan segala hal yang tidak baik di tahun 2025. Mari kita sambut tahun 2026 dengan hidup baru, semangat baru, dan terus melakukan yang terbaik untuk daerah ini,” ujar dia.

Apel gabungan tersebut turut dihadiri Wakil Wali Kota Tidore, Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo, para asisten Sekda, staf ahli Wali Kota, camat, kepala sekolah se-Pulau Tidore, serta seluruh ASN, PPPK, dan non-ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.

 

Walikota Batam Tekankan Integritas dan Kinerja ASN di Awal Kerja 2026

Iki Radio - Wali Kota Batam Amsakar Achmad menegaskan pentingnya pembaruan kinerja, penguatan integritas, serta penghapusan ego sektoral di lingkungan Pemerintah Kota Batam. Penegasan tersebut disampaikan saat memimpin Apel Gabungan Pegawai Pemko Batam di Dataran Engku Putri, Batam Centre, Senin (5/1/2026).

Wali kota Batam, Amsakar Achmad, menyampaikan amanat saat memimpin Apel Gabungan Pegawai Pemko Batam di Dataran Engku Putri, Batamcentre, Senin (5/1/2026)

Apel perdana tahun kerja 2026 itu dihadiri Wakil Wali kota Batam Li Claudia Chandra, Sekretaris Daerah Kota Batam Firmansyah, serta pejabat dan pegawai di lingkungan Pemko Batam.

Dalam amanatnya, Amsakar menyampaikan apresiasi kepada jajaran pemerintah daerah atas kinerja yang telah ditunjukkan, khususnya dalam penanganan persoalan sampah dan pengurangan titik banjir di sejumlah wilayah.

“Terima kasih kepada para camat, Dinas Bina Marga, dan tim teknis lainnya. Banjir memang masih menjadi tantangan, tetapi dengan kerja bersama, beberapa titik sudah mulai terurai,” ujarnya.

Amsakar juga menekankan pentingnya disiplin dan moralitas Aparatur Sipil Negara (ASN). Ia menyoroti masih adanya persoalan integritas pada akhir 2025 yang berdampak pada citra institusi pemerintah.

“Jangan sampai pengabdian puluhan tahun rusak oleh satu kesalahan. Pada 2026 ini, siapa pun yang masih menyimpang harus segera meluruskan diri. ASN bukan kelompok elit yang minta dilayani, melainkan pelayan masyarakat,”ujarnya.

Ia mengingatkan bahwa di era media sosial, sanksi sosial dari publik dapat berdampak lebih besar dibandingkan sanksi administratif. Oleh karena itu, ASN diminta menjaga sikap, perilaku, dan menjadi teladan di tengah masyarakat.

Memasuki tahun kerja 2026, Amsakar meminta seluruh pegawai lebih berorientasi pada kinerja nyata. Menurutnya, pimpinan lebih menghargai hasil kerja yang berdampak langsung daripada laporan formalitas tanpa substansi.

“Yang dibutuhkan bukan sekadar tampil, tetapi kinerja. Jadikan awal tahun ini sebagai momentum untuk memberikan kontribusi terbaik bagi daerah,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Batam bersama Wakil Wali Kota menyerahkan penghargaan kepada ASN Berprestasi, Berakhlak, dan Terdisiplin, serta tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya bagi pegawai dengan masa bakti 10, 20, dan 30 tahun.

Menutup arahannya, Amsakar menegaskan agar seluruh organisasi perangkat daerah menghentikan ego sektoral dan bekerja sebagai satu tim. Ia menilai tidak ada dinas yang lebih penting dari yang lain dalam pelayanan publik.

Selain itu, ia menginstruksikan percepatan proses tender infrastruktur untuk mendorong pergerakan ekonomi daerah. Penataan sumber daya manusia dan pengelolaan persampahan juga diminta segera diselesaikan.

“Jaga kekompakan, perkuat kebersamaan, dan saling mendukung demi kemajuan Kota Batam,” tambahnya.

 

close
Pasang Iklan Disini