Iki Radio - Kabupaten Madiun memiliki banyak destinasi wisata yang didalamnya memiliki berbagai atraksi, mulai dari atraksi wisata alam, atraksi wisata buatan, atraksi wisata sejarah dan budaya.
Maka pada Hari Jadi Kabupaten Madiun yang ke-457 ini merupakan momentum untuk maju, bersatu serta bersama sama, memperkenalkan potensi wisata yang ada di Kabupaten Madiun kepada khalayak luas.
“Sebagaimana tema peringatan Hari Jadi Kabupaten Madiun ke 457 ini, Bersatu Untuk Kabupaten Madiun BERSAHAJA, maka ini menjadi motivasi bagi kita semuanya untuk lebih maju mengembangkan segala potensi yang ada di Kabupaten Madiun,” terang Anang Sulistijono, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Madiun.
Selain itu, Kabupaten Madiun juga memiliki potensi perkembangan Ekonomi Kreatif yang masif.
Kabupaten Madiun diperkaya dengan potensi ekonomi kreatif dari subsektor Kuliner, Fesyen, Kriya, Musik, Fotografi, dan Seni Pertunjukan.
“Segala potensi wisata dan ekonomi kreatif yang dimiliki Kabupaten Madiun, merupakan asset, sehingga Kabupaten Madiun menjadi daerah tujuan wisata yang tentu akan berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat,” lanjutnya.
Salah satunya pada setiap momen Hari Jadi Kabupaten Madiun. Para pelaku wisata dan ekonomi kreatif bersatu padu dalam menampilkan potensinya pada suatu agenda tahunan yaitu Sepasma (Sepasar Ing Madiun).
Pada hari jadi Kabupaten Madiun yang ke 457 ini, Sepasma digelar di wilayah yaitu, wilayah Selatan (Dolopo), wilayah tengah (Wungu), dan wilayah utara (Caruban). Penampilan musik dan seni pertunjukan tiap wilayah bersatu padu dalam panggung Sepasma, serta didukung dengan sajian Kuliner, Kerajinan Tangan (Kriya), maupun Fesyen khas Kabupaten Madiun.
Para Pelaku Wisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Madiun terus bersinergi dan berkomitmen dalam mewujudkan Kabupaten Madiun yang bersahaja.
“Kami dari Dinas Pariwisata Pemuda dan
Olah Raga Kabupaten Madiun, mengucapkan selamat Hari jadi Kabupaten Madiun ke
457. Saatnya kita bersama sama, bergerak, maju, dan bersatu untuk Kabupaten
Madiun BERSAHAJA,”, pungkasnya.(adv)