Iki Radio - Penampilan kesenian khas Kabupaten Madiun, sengaja dihadirkan pemerintah Desa Ngadirejo Kecamatan Wonoasri Kabupaten Madiun, menyambut kedatangan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Madiun, Kamis (13/11/2025).
Kedatangan TP PKK Kabupaten Madiun, yang dipimpin wakil ketua TP PKK Kabupaten Madiun, Fitriya Noer Hidhayati Purnomo Hadi, di Desa Ngadirejo ini, dalam rangka penilaian lapangan Evaluasi Pelaksana Terbaik Pembinaan Terpadu PKK Sehat Lestari Berencana, dan Lomba Pemanfaatan Tanah Pekarangan (PTP) Tahun 2025.
Istri wakil Bupati Madiun ini sangat mengapresiasi atas semangat dan kreativitas kader PKK Desa Ngadirejo, dalam melaksanakan program-program pemberdayaan keluarga, khususnya dalam bidang kesehatan dan ketahanan pangan.
“Kegiatan seperti ini menunjukkan bagaimana PKK hadir langsung di tengah masyarakat untuk mendorong kemandirian keluarga," ujarnya.
Dengan seksama, rombongan TP PKK Kabupaten Madiun mengikuti paparan pelaksanaan program program yang telah dilaksanakan TP PKK Desa Ngadirejo,Wonoasri Madiun. Selain itu, Tim penilai berkesempatan langsung melihat sejumlah kegiatan TP PKK Desa Ngadirejo, diantaranya kegiatan Kelompok Kerja (POKJA) untuk balita, hingga POKJA pemanfaatan lahan pekarangan.
"Pemanfaatan lahan pekarangan menjadi langkah nyata dalam menciptakan keluarga yang sehat, produktif, dan berdaya,” lanjutnya.
Selanjutnya, Tim penilai juga melihat langsung hasil tanaman berupa sayur sayuran di pekarangan rumahwarga, sebagai bentuk aplikasi pemanfaatan lahan pekarangan. Bukan itu saja, diantara warga Desa Ngadirejo juga ada warga yang memanfaatkan pekarangannya untuk budidaya ikan lele. Dengan menggunakan jaring yang telah disediakan, istri wakil bupati madiun ini pun juga langsung menangkap ikan dari sebuah kolam terpal milik warga.
Diketahui, pelaksanaan program TP PKK Desa Ngadirejo, masuk 5 besar di Kabupaten Madiun. Diharapkan TP PKK di seluruh wilayah Kabupaten Madiun dapat terus meningkatkan sinergi dan kreativitas dalam melaksanakan 10 program pokok PKK, demi terwujudnya keluarga yang sehat, sejahtera, dan mandiri.(iw/IR)















